Termasuk juga ikut membangun kegiatan usaha masyarakat dengan menghidupkan UKM dan memberikan pembiayaan.
"Jadi masyarakat bisa selamat hidup dengan standar yang sudah ditentukan. Dan mereka bisa hidup berkelanjutan dengan berusaha. Kita tetap berikan bimbingan pembinaan dan menyalurkan KUR,” jelas Elen.
Pada kesempatan itu, Elen juga mengungkapkan berbagai upaya Pemprov Sumsel dalam untuk meningkatkan jumlah kunjungan wisata ke Sumsel.
Selain berpartisipasi dalam pameran/event seperti BBWI guna mengenalkan destinasi wisata Sumsel, Pemprov juga mengoptimalkan strategi promosi pariwisata melalui digitalisasi, seperti media sosial, website, dan aplikasi dalam menyebarkan informasi dan promosi suatu event.
Untuk mengoptimalkan potensi pariwisata yang ada di 17 kab/kota, Pemprov juga terus melakukan. Seperti melakukan peningkatan Aksesibilitas Pembangunan infrastruktur transportasi, seperti jalan raya, bandara, dan pelabuhan, dapat meningkatkan aksesibilitas ke destinasi pariwisata. Akses yang mudah memotivasi wisatawan untuk mengunjungi destinasi wisata.
"Peningkatan Kualitas Akomodasi Meningkatkan kualitas layanan dan pengalaman penginapan wisatawan yang nyaman dan berkualitas. Juga Peningkatan Infrastruktur Digital Koneksi internet yang cepat dan luas menjadi infrastruktur penting dalam era digital ini, agar memberikan kemudahan bagi wisatawan untuk berkomunikasi dan mengakses informasi, seperti Giwang Sumsel," pungkas Elen.
Tampak hadir dalam kegiatan Talkshow tersebut yakni Kepala OJK Sumsel dan Babel, Arifin Susanto, Kepala Bappeda Sumsel Regina Aryanti, Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sumsel, Ruzuan Effendi, Kepala Dinas Kominfo Sumsel Rika Efianti, Kepala Biro Humas dan Protokol Pemprov Sumsel Toni Kurniawan. (*)