Pelamar CPNS Tahun 2024 di Kabupaten OKI Capai 287 Orang

Jumat 06 Sep 2024 - 20:07 WIB
Reporter : Boim
Editor : Imran

Diberitakan sebelumnya, Pemerintah tahun 2024 ini kembali membuka penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Penerimaan CPNS ini pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) juga melakukan perekrutan. 

Pemkab OKI tahun ini membuka penerimaan CPNS sebanyak 32 formasi saja yaitu melalui Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten OKI. 

Dikatakan Kepala BKPP OKI, Mauliddini SKM melalui Kabid Informasi dan Kepegawaian, Cahyadi Ari, untuk tahun ini Pemkab OKI membuka formasi CPNS sebanyak 32 formasi tenaga teknis. 

Adapun rinciannya, 31 orang kategori pelamar umum dan 1 formasi untuk kategori pelamar kebutuhan khusus (disabilitas)

Mengenai pendaftaran dimulai 20 Agustus - 6 September 2024 secara online melalui website https://sscasn.bkn.go.id.

BACA JUGA:Jelang Pelantikan, Sekretariat DPRD Ogan Ilir Mulai Bersolek

BACA JUGA:Jelang MotoGP San Marino 2024, Francesco Bagnaia Minta Maaf Kepada Alex Maarquez, Ada Apa?

Kemudian untuk jawab sanggah 18 - 22 September. Pengumuman pasca masa sanggah 21 - 27 September.

Penarikan data final SKD CPNS pada 29 September -1 Oktober.

Lanjutnya, untuk OKI, mendapat 32 formasi CPNS dan formasi untuk PPPK belum ada keputusan dari Kemenpan RB.

Berdasarkan keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara  Reformasi dan Birokrasi No 293 Tahun 2024 tentang penetapan kebutuhan Pegawai Negeri Sipil di lingkungan instansi pemerintah.

Berikut ini jadwal seleksi penerimaan CPNS tahun 2024.

Jadwal seleksi pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil  Tahun Anggaran 2024 Pengumuman seleksi 19 Agustus hingga 2 September.

Lalu, untuk pendaftaran seleksi 20 Agustus sampai 6 September. Seleksi administrasi 20 Agustus hingga 13 September.

Kemudian, pengumuman hasil seleksi administrasi 14-17 September. Konfirmasi penggunaan nilai seleksi kompensasi dasar (SKD) CPNS Tahun anggaran oleh peserta seleksi 18 - 28 September. 

Masa sanggah dijadwalkan 16 - 20 September. Penjadwalan SKD CPNS 2-8 Oktober 2024. Pengumuman daftar peserta waktu dan tempat SKD CPNS 9-15 Oktober. 

Kategori :