Jelang Lebaran, Satu Unit Rumah Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp200 Juta

Kebakaran, Jelang Lebaran Satu Unit Rumah Terbakar (Foto Ist)--
KORANHARIANMUBA.COM,- Sebuah rumah yang juga digunakan sebagai toko di Dusun 6 RT 01, Desa Sukapulih, Kecamatan Pedamaran, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), ludes terbakar menjelang Lebaran Idulfitri 1446 H.
Kebakaran terjadi pada Jumat, 21 Maret 2025, sekitar pukul 23.25 WIB. Akibatnya, pemilik rumah, Sidik (46), mengalami kerugian materi sekitar Rp200 juta.
Api berhasil dipadamkan dalam waktu sekitar satu jam berkat upaya tim pemadam kebakaran Kabupaten OKI, babinsa Koramil 402-02/Pedamaran, serta anggota Polsek Pedamaran.
Kasat Pol PP dan Damkar Kabupaten OKI, Hilwen, melalui Kabid Damkar M Yusuf, mengatakan rumah yang terbakar adalah milik Sidik.
BACA JUGA:Satres Narkoba Polres Muba, Bekuk Spesialis Pengedar Narkoba
BACA JUGA:Bos Tambang Batu Bara Ilegal di Muara Enim Dituntut 5 Tahun Penjara dan Denda Rp50 Miliar
“Malam itu, sekitar pukul 23.00 WIB, Sidik seperti biasa menutup warungnya dan masuk ke kamar untuk beristirahat. Tak lama kemudian, ia terbangun karena mendengar suara api berkobar dan melihat gumpalan asap, lalu segera keluar dari kamar,” ujar Yusuf, Sabtu, 22 Maret 2025.
Sidik langsung membangunkan istri dan anak-anaknya serta menyuruh mereka menyelamatkan barang-barang berharga.
"Damkar mendapat informasi dari Babinsa Pedamaran, yang langsung melaporkan kebakaran tersebut. Setelah menerima laporan, tim segera menuju lokasi untuk melakukan pemadaman," jelas Yusuf.
Untuk memadamkan api, tim Damkar dikerahkan ke lokasi dengan membawa tiga unit mobil pemadam kebakaran.
"Setibanya di lokasi, tim langsung melakukan pemadaman dibantu Babinsa Koramil Pedamaran, anggota Polsek, dan warga setempat," ungkapnya.
Api akhirnya berhasil dipadamkan sekitar pukul 01.00 WIB tanpa menimbulkan korban jiwa. "Penyebab kebakaran diduga akibat korsleting listrik dari colokan kulkas," terang Yusuf.
Ia menambahkan, meskipun kerugian ditaksir mencapai Rp200 juta, api tidak sampai merambat ke rumah warga lainnya.
"Setelah api padam, langsung dilakukan pendinginan untuk mencegah kebakaran meluas ke rumah-rumah sekitar," tambahnya.
Kebakaran serupa juga pernah terjadi sebelumnya. Pada Selasa, 7 Januari 2025, sekitar pukul 10.00 WIB, lima rumah warga di Dusun VI, Desa Talang Jaya, Kecamatan Sungai Menang, Kabupaten OKI, hangus terbakar tanpa sisa.
Dalam kejadian tersebut, warga tidak sempat menyelamatkan harta benda mereka, mengakibatkan kerugian yang ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.
Camat Sungai Menang, Hj Eka Mardia ST MM, menjelaskan bahwa kebakaran di Desa Talang Jaya menyebar dengan cepat karena diperparah oleh tiupan angin. (*)