Jembatan Suak Bara Jalintim Palembang-Betung di Banyuasin Berlubang

Tersendat (foto ist)--

KORANHARIANMUBA.COM – Jembatan Suak Bara yang terletak di Jalur Lintas Timur (Jalintim) Palembang-Betung, tepatnya di Kelurahan Kedondong Raye, Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin, menjadi sorotan.

Pantauan di lokasi menunjukkan bahwa lubang yang menganga di tengah jembatan membuat kendaraan kesulitan melintas. Beberapa kendaraan bahkan terperosok, sehingga memperparah kemacetan.

Kondisi ini menyebabkan arus lalu lintas tersendat dan antrian panjang kendaraan di kedua arah. 

Anggota Satlantas Polres Banyuasin sudah turun tangan untuk memberikan penanganan darurat dengan menambal lubang menggunakan material seadanya. 

BACA JUGA:Sat Pol PP Musi Banyuasin Tertibkan Kos-Kosan, Penginapan, dan Warung Remang di Kecamatan Sekayu

BACA JUGA:Samsat Prabumulih Berikan Dispensasi Pembayaran Pajak Selama Libur Isra Mikraj dan Imlek

Namun, usaha tersebut belum optimal karena hujan yang mengguyur wilayah tersebut kembali merusak tambalan jalan.

Warga dan pengguna jalan berharap pemerintah segera turun tangan memperbaiki jembatan tersebut secara permanen. Mereka khawatir jika kondisi ini dibiarkan, dapat memicu kecelakaan yang berujung korban jiwa.

"Kami berharap ada perhatian serius dari pemerintah, karena kondisi ini sangat membahayakan. Setiap hari pengguna jalan terancam keselamatannya," ujar salah satu pengendara.

Perbaikan infrastruktur ini mendesak untuk segera dilakukan guna menjamin kelancaran dan keselamatan lalu lintas di Jalintim, salah satu jalur vital penghubung di Sumatera Selatan. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan