Pria Paruh Baya Ditemukan Tewas di Depan Musala SPBU Romi Herton Palembang

Proses evakuasi pria paruh baya yang ditemukan meninggal--
KORANHARIANMUBA.COM– Warga sekitar SPBU Romi Herton di Jalan Palembang – Jambi KM 12, Kelurahan Sukodadi, Kecamatan Sukarami, Palembang, dikejutkan dengan penemuan seorang pria paruh baya yang tergeletak tak bernyawa pada Rabu 12 Februari 2025 malam.
Korban diketahui bernama Putu Yuwana Wintang (57), warga Komplek Taman Indah, Kelurahan Talang Kelapa, Kecamatan Alang-alang Lebar, Palembang. Ia ditemukan dalam kondisi hanya mengenakan celana dalam, sekitar pukul 19.30 WIB.
Saksi mata, Efran (49), mengungkapkan bahwa awalnya ia melihat korban tertidur di depan musala SPBU tanpa mengenakan pakaian, hanya dengan celana dalam.
"Saya sempat membangunkan korban, tetapi tidak ada reaksi sama sekali. Setelah dicek, ternyata korban tidak bernapas," ujar Efran, Kamis 13 Februari 2025.
Melihat kondisi tersebut, warga yang berada di lokasi segera menghubungi pihak kepolisian. Tak lama berselang, polisi tiba di Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan memastikan bahwa korban telah meninggal dunia.
Unit Identifikasi Polrestabes Palembang kemudian mengevakuasi jenazah korban ke RS Bhayangkara M Hasan Palembang untuk dilakukan visum.
BACA JUGA:Harus Mengganti Kerugian Rp 26 Juta, Pekerja Imigran Asal Kota Parbumulih Minta Dipulangkan
Kanit Identifikasi Polrestabes Palembang, Iptu Agus Wijaya, membenarkan kejadian tersebut dan menyatakan bahwa berdasarkan hasil pemeriksaan awal, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban.
"Hasil visum menunjukkan tidak ada bekas kekerasan. Dugaan sementara, korban meninggal dunia karena sakit," jelas Iptu Agus Wijaya.
Kasus ini masih dalam penyelidikan lebih lanjut untuk memastikan penyebab pasti kematian korban.(*)