2 Jenis Surat Suara Tiba di KPU Ogan Komering Ilir, Langsung Disimpan di Gudang

Logistik surat suara DPR RI dan DPRD Provinsi tiba di KPU OKI dengan Selamat (foto ist)--

Dimana dijadwalkan sortir lipat surat suara dimulai 10 Januari 2024, maka oleh karena itu setelah dilakukan rapat pleno dan diketahui berapa jumlah petugas lipat yang diperlukan. 

BACA JUGA:Awal Tahun 2024, PJ Bupati Apriyadi Lakukan Peninjauan Jalan Tol di Bayung Lencir

"Untuk tahapan sortir lipat surat suara ini tidak boleh ada jeda," ucapnya. 

Sambungnya, barulah dilakukan tahapan-tahapan selanjutnya. Yakni pendistribusian surat suara. Pendistribusian surat suara berkoordinasi dengan pihak kepolisian Polres OKI. 

Sebelumnya, logistik Pemilu 2024 surat surat pemilihan Presiden dan wakil (Pilpres) juga telah tiba di kantor KPU, pada Sabtu 30 Desember 2023 kemarin. 

"Iya tadi sore kita menerima logistik surat suara dengan pengawalan ketat oleh kepolisian, KPU dan Bawaslu juga," kata Ketua KPU Kabupaten OKI, Deri Siswadi melalui Komisioner Divisi Hukum dan Pengawasan KPU, Amrullah.

BACA JUGA:Kombes Pol Sunarto Resmi Jabat Kabid Humas Polda Sumsel Gantikan Supriadi 

Adapun jumlahnya 573.565 barang, rinciannya 286 Pak isi 2.000, 1 pak isi 1.565. 

"Semua barang yang datang lengkap dan berada dalam kotak atau box. Kedatangan logistik ini dikawal ketat polisi dan disaksikan Bawaslu mulai dari datang hingga diturunkan," ungkapnya. 

Dikatakan Amrullah, meski proses pengiriman pada musim hujan, namun ia memastikan bahwa kondisi surat suara dalam kondisi aman. Di datangkan dengan menggunakan mobil truk fuso. 

Kondisi surat suara dalam box kondisi aman karena dibungkus plastik juga. 

BACA JUGA:Tiba-Tiba PJ Bupati Muara Enim Sidak Seluruh Ruangan, Pasca Libur Tahun Baru

"Surat suara itu nantinya akan dilakukan proses sortir lipat, tetapi belum dilakukan sekarang karena masih menunggu koordinasi dengan pihak terkait," jelasnya. 

Sebelumnya, untuk logistik pemilu basola alat untuk mencoblos tipe B juga telah tiba di KPU OKI pada November lalu, sebanyak 8.948. Untuk basola label identitas kotak suara sebanyak 11.185.

Termasuk juga, KPU OKI juga telah menerima logistik pemilu berupa kotak suara sebanyak 7.126 pada awal November. Sedangkan pada pertengahan Oktober menerima sebanyak 4.095 kotak suara. Sehingga total seluruh sebanyak 11.221.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan