Mitsubishi XForce HEV, Menarik Konsumen di Segmen SUV hybrid

Mitsubishi XForce HEV--

KORANHARIANMUBA.COM,- Belum lama ini Mitsubishi, resmi meluncurkan model ramah lingkungan terbarunya, XForce HEV.

Peluncuran di Bangkok ini,  menandai debut global dari model yang akan diproduksi di pabrik Laem Chabang.

Mengusung konsep "Silky & Solid", Mitsubishi XForce HEV tampil memukau dengan desain kokoh  serta teknologi hybrid terdepan.

Berdasarkan keterangan resmi dari pihak pabrikan, pemesanan untuk model ini telah dibuka, dan XForce HEV akan tampil perdana di hadapan publik pada ajang Bangkok International Motor Show ke-46.

Mitsubishi XForce HEV dirancang untuk memenuhi kebutuhan konsumen di kawasan ASEAN.

Disebutkan juga Mitsubishi XForce HEV menawarkan perpaduan antara kenyamanan, efisiensi bahan bakar, dan pengalaman berkendara yang dinamis khas kendaraan elektrifikasi.

Mengusung konsep desain "Silky & Solid", XForce HEV menampilkan eksterior yang stylish namun tangguh, dengan garis bodi yang elegan dan proporsi SUV yang kokoh.

Untuk spesifikasi Mitsubishi XForce HEV, pada bagian bawah bodi menonjolkan karakter SUV yang kuat dengan ground clearance 183 milimeter.

Untuk desainya juga Mitsubishi XForce HEV memiliki pelek alloy 18 inci yang dirancang untuk meningkatkan aerodinamika, dan ban berdiameter besar untuk memastikan kemampuan melintasi jalan kasar.

Bagian interior XForce HEV menawarkan ruang kabin yang luas dan nyaman untuk lima penumpang, dengan desain yang fungsionalitas dan fitur canggih seperti sistem infotainment terbaru, konektivitas smartphone, dan sistem pendingin udara otomatis.

Sistem hybrid yang diadopsi oleh XForce HEV berasal dari teknologi plug-in hybrid EV (PHEV) Mitsubishi yang terkenal, menawarkan efisiensi bahan bakar yang lebih tinggi, ramah lingkungan, dan akselerasi yang kuat.

Teknologi Active Yaw Control (AYC) dan kontrol all-wheel lainnya melengkapi drivetrain penggerak roda depan untuk memungkinkan pengendaraan yang aman dan stabil sesuai keinginan.

Sebagai informasi juuga peluncuran XForce HEV di Thailand mengikuti jejak sukses model Xpander dan Xpander Cross HEV yang diperkenalkan pada Februari 2024.

Dengan menambahkan XForce HEV ke dalam lineup kendaraan elektrifikasi, Mitsubishi Motors menunjukkan komitmennya dalam mendorong adopsi kendaraan ramah lingkungan di pasar Thailand.

Selanjutnya mengenai harganya, Mitsubishi XForce HEV  belum secara resmi mengungkapkan berapa harga jualnya.

Namun untuk harga sebagai perbandingan, Mitsubishi Xpander Hybrid yang diluncurkan di Thailand pada Februari 2024 dibanderol mulai 912.000 Baht atau sekitar Rp404,74 juta.

Dengan demikian, kemungkinan harga XForce HEV akan berada di kisaran yang kompetitif untuk menarik minat konsumen di segmen SUV hybrid.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan