Program RTLH Tidak Lagi Membuat Warga Merasa Was-Was Rumah Roboh

RTLH, Pj Bupati Apriyadi Tinjau Renovasi Rumah Tidak Layak Huni (Foto Dodi).--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Pengentasan kemiskinan di Musi Banyuasin bakal lebih dikebut lagi. 

Tidak tanggung-tanggung, di tahun anggaran 2024 ini Pj Bupati Apriyadi Mahmud bakal menggarap sebanyak 549 unit Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Bumi Serasan Sekate. 

Pemkab Muba dibawah komando Pj Bupati Apriyadi Mahmud tampaknya sangat menggencarkan program pengentasan kemiskinan, tidam hanya mengandalkan beberapa program saja namun di setiap OPD terlibat aktif memasifkan program pengentasan kemiskinan. 

Alhasil, kemiskinan ekstrem di Muba pada tahun 2023 turun drastis menyentuh angka 0.9 persen dari sebelumnya di tahun 2022 4.7 persen. 

BACA JUGA:Hingga Larut Malam Tim Basarnas dan Polsek Muara Padang Lakukan Pencarian Korban Tenggelam

BACA JUGA:Sebanyak 2.459 Rumah Tak Layak Huni Dilakukan Renovasi

"Jadi di tahun 2024 ini akan ada 549 rumah yang akan mendapatkan bantuan program RTLH. 459 unit dari Dinas Perkim, 80 unit dari Dinas Sosial dan 10 unit dari Badan Zakat Nasional (Baznas) Muba," jelas Pj Bupati Apriyadi Mahmud, Kemarin Selasa 27 Februari 2024. 

Ia merinci, di tahun 2023 lalu Pemkab Muba tidak hanya mengandalkan program bantu umak dalam upaya pengentasan kemiskinan, tetapi juga menjalankan program RTLH yang menyasar ke 834 rumah warga.

"Diantaranya 670 unit bedah RTLH dari Dinas Perkim, 99 unit dari Dinsos Muba, dan 65 Baznas Muba. Jadi sistemnya keroyokan, semua pihak terkait terlibat. Alhamdulillah berdampak ke masyarakat," tuturnya. 

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Perumahan dan Pemukiman Muba, Muhammad Ridho mengatakan pihaknya di tahun anggaran 2024 ini mengucurkan anggaran sebesar 

BACA JUGA:Pemkab Ogan Ilir Bedah 15 Unit Rumah Tidak Layak Huni

Rp22.950.000.000 untuk melakukan bedah rumah ke sebanyak 459 unit rumah.

"Nama programnya Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS), program ini diyakini dapat dengan masif mengurangi kemiskinan," ucapnya. 

"Program bedah rumah ini akan terus berkelanjutan sesuai kebutuhan masyarakat," tambah Ridho. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan