Pemkab Muba Fasilitasi Bantuan Tenda untuk Pedagang Pasar Bedug di Sungai Lilin

PASAR BEDUG, Puluhan Pedagang Sudah Daftar di Pasar Bedug Sungai Lilin (foto dodi).--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Puluhan Pedagang Sudah Daftar di Pasar Bedug Sungai Lilin, Dapat Bantuan Tenda Gratis dari Pemkab Muba. 

Pasar bedug Sungai Lilin dipastikan akan kembali digelar pada momen bulan suci ramadhan tahun ini.

Seperti sebelumnya pasar bedug di Sungai Lilin akan digelar dihalaman masjid Agung Darusallam.

Bahkan pada Sabtu 9 Maret 2024 panitia pasar bedug sudah membuka pendaftaran.

BACA JUGA:5 Nilai Ramadhan yang Menginspirasi Generasi Muda Membangun Masa Depan Gemilang

BACA JUGA:Tips Memperbanyak Amal Ibadah di Bulan Ramadan

"Sudah ada sekitar 70 orang yang mendaftar untuk berjualan di pasar bedug tahun ini," jelas ketua DKM Masjid Agung  Albahtimi Zahabir.

Albahtimi mengungkapkan jumlah tersebut kemungkinan besar masih akan bertambah lagi.

"Karena pendaftaran masih terus kita buka hingga menjelang pembukaan pasar bedug dihari pertama puasa nanti," jelasnya.

Untuk kegiatan pasar bedung tahun ini, Albahtimi mengungkapkan pihaknya mendapat bantuan tenda dari Pemerintah Kabupaten Muba.

"Alhamdulillah tahun ini kami mendapat kembali bantuan tenda untuk lokasi pasar bedug dari Pemkab Muba," jelasnya.

Pasar Bedug Sungai Lilin sendiri boleh dibilang salah satu pasar yang paling ramai di Muba.

Jumlah pedagang yang berjualan pun cukup banyak dibandingkan daerah lain.

"Selain itu jumlah pengunjungnya pun terus ramai dari awal puasa hingga menjelang lebaran," tutupnya. (*) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan