Kesatria Bengawan Solo Tetap Berkandang di Sritex Arena

Pemain Ksatria Bengawan Solo, Kentrell Barkley saat berlaga pada ajang IBL 2024 (foto ist).--

Dikabarkan kebocoran tetap terjadi kendati sudah dilakukan beberapa kali perbaikan pada tempat yang bocor. 

Tidak hanya itu listrik yang ada di Sritex Arena juga kerap mati kendati telah panitia telah menyiapkan genset. 

Bagi tim berakronim KBS itu, Sritex Arena punya tuah apik tersendiri dengan bukti dari lima laga kandang yang telah dijalani mereka belum terkalahkan. 

Kentrell Barkley cum suis tercatat telah meraih lima kemenangan saat menjamu Rajawali Medan (78-45), Satya Wacana Salatiga (64-55), RANS Simba Bogor (78-72), dan Borneo Hornbills (90-86) di kandang sendiri. Hasil tersebut bahkan membuat tim milik Yakup Putra Hasibuan itu punya kans menembus playoff pada musim perdananya di IBL 2024.

Saat ini skuad asuhan Efri Meldi itu duduk di peringkat ketujuh dengan raihan tujuh kali menang, dan baru sekali kalah. (*)

Artikel ini telah tayang di JPNN.com dengan judul "Kesatria Bengawan Solo Tetap Berkandang di Sritex Arena",

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan