Ini Penyebab Sepeda Motor Hangus Terbakar di Flyover Sekip Ujung

Terbakar, Sepeda Motor terbakar (Foto Ist).--

Peristiwa ini juga langsung menyebar setelah di posting beberapa akun Instagram.

Sebelumnya, sebuah mobil minibus yang belum diketahui nopol hangus terbakar di Jalan Lintas Timur (Jalintim) Palembang-Betung.

Peristiwa kecelakaan itu persisnya terjadi di Km 20, Kelurahan Air Batu Kecamatan Talang Kelapa, Banyuasin pada Rabu, 3 Juli 2024 dini hari.

Kejadian ini sendiri sempat membikin heboh pengendara roda empat dan roda dua yang melintasi Jalan Lintas Timur tersebut.

Sehingga menyebabkan jalan menjadi macet baik itu arah Palembang maupun dari Betung.

Anggota Satlantas Polres Banyuasin yang mendapatkan informasi itu langsung mendatangi tempat kejadian perkara, dan mengamankan tempat kejadian serta mengatur arus lalu lintas.

Dari postingan Instagram @satlantasbanyuasin, kejadian kebakaran minibus di Km 20 itu disebabkan adanya truk yang diduga tidak menjaga jarak aman.

Sehingga menabrak minibus Daihatsu Espass yang berada di depannya, dan menyebabkan kendaraan tersebut terbakar.

Pengemudi dan penumpang kendaraan minibus sendiri sebelumnya langsung keluar dari mobil untuk menyelamatkan diri dari kobaran api itu, dan dievakuasi ke klinik terdekat.

Api sendiri dapat dipadamkan oleh anggota kepolisian dan juga warga yang secara bersama-sama, dan usai itu kendaraan minibus dapat dievakuasi ke pinggir jalan. 

Saat ini dari pihak kepolisian belum ada konfirmasi lebih lanjut atas kejadian itu. (*) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan