Perdana di Muba Gelar Sungai Lilin Expo 2024 Tingkat Kecamatan, Ini yang Ditampilkan

Unsur Forkopincam dan Tripika Kecamatan Sungai Lilin. Foto: dok/ist--

SUNGAI LILIN, HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Peringatan HUT RI ke-79 di Kecamatan Sungai Lilin tahun 2024 sedikit berbeda dibandingkan tahun sebelumnya. 

Acara berlangsung semarak sejak awal Agustus.

Salah satu yang sangat berbeda pada rangkaian HUT RI Tahun ini adalah dengan pergelaran Muba Expo. 

Kegiatan ini merupakan yang pertama kalinya dilakukan ditingkat kecamatan di Kabupaten Muba.

BACA JUGA:HUT RI ke-79 Tahun 2024, DPRD Bersama Forkopimda dan Eksekutif Mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI

BACA JUGA:Pj Bupati Muba Bersama Pj Gubernur Sumsel Tinjau Kondisi Jembatan Lalan Ambruk


Upacara HUT RI Ke-79 di Kecamatan Sungai Lilin. Foto: dok/ist--

Kegiatan Muba Expo sendiri berlangsung mulai dari tanggal 14 hingga 18 Agustus 2024. Menampilkan puluhan stand mulai dari dinas instansi hingga pemerintah desa.

Dibuka secara langsung Kadisperindag Muba Sungai Lilin Expo menampilkan beragam produk UMKM dan juga pelayanan kesehatan. 

Pemerintah desa seperti berlomba menunjukkan produk unggulan didesa mereka.

Tercatat puluhan juta transaksi terjadi dari kegiatan ini dimana tertinggi dari Desa Sukadamai Baru hampir menyentuh angka Rp 30 Juta.

BACA JUGA:Rawon: Kuliner Khas Jawa Timur yang Wajib Anda Coba

BACA JUGA:ASUS Zenbook Duo (2024): Laptop Dua Layar Inovatif untuk Produktivitas Maksimal

Seiring Sungai Lilin Expo, beragam kegiatan lain juga dilaksanakan mulai dari lomba paduan suara tingkat pelajar dan juga lomba Ibu-ibu PKK. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan