KORANHARIANMUBA.COM, - Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kota Palembang, Hj Ida Royani Aprizal, hadir langsung menyaksikan penyelenggaraan kegiatan donor darah serta pencegahan dan deteksi dini kanker berupa pemeriksaan Tes IVA (Inspeksi Visual dengan Asam Asetat).
Acara berlangsung pada Kamis 5 Desember 2024 di Puskesmas Merdeka Palembang.
Kegiatan ini diselenggarakan oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kota Palembang sebagai rangkaian memperingati Hari Ibu ke-96.
Dengan mengusung tema “Perempuan Berdaya, Keluarga Berkualitas, Generasi Cerdas Bebas Stunting”, acara ini bertujuan memberikan manfaat langsung bagi masyarakat, terutama dalam aspek kesehatan perempuan.
Hj. Ida Royani Aprizal menjelaskan pentingnya pemeriksaan Tes IVA sebagai langkah awal mendeteksi kanker serviks atau kanker leher rahim.
BACA JUGA:Ya Ampun, Aset Milik Kantor Kayuagung Hilang Diduga Diambil Maling
BACA JUGA:Contoh Ide Desain Teras Rumah Subsidi Sederhana Tapi Cantik
"Kegiatan Tes IVA ini bertujuan untuk mengetahui atau mendeteksi gejala kanker serviks sedini mungkin agar dapat segera ditangani," ungkapnya.
Selain pemeriksaan IVA, acara ini juga diisi dengan kegiatan bakti sosial donor darah yang terbuka untuk masyarakat umum.
Hj Ida berharap kegiatan ini bisa terus dilakukan secara rutin dan memberikan manfaat yang signifikan bagi masyarakat.
"Semoga dengan kegiatan ini dan jika rutin digelar, manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat luas," tambahnya.
Sejak pagi, suasana aula utama Puskesmas Merdeka dipenuhi oleh masyarakat, khususnya kaum perempuan, yang antusias mengikuti pemeriksaan IVA dan mendonorkan darah mereka.
Acara ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh, termasuk seluruh jajaran pengurus DWP Kota Palembang, serta perwakilan dari DP3A Kota Palembang.
Diantaranya Kepala Bidang Kualitas Hidup Perempuan (KHP) DP3A Palembang, Hj Sutriana, S.Pd, M.Si, dan Kepala Bidang Pemenuhan Hak Anak DP3A Kota Palembang, Nopri Adriyyanto, SE, MM.
Dengan terselenggaranya kegiatan ini, DP3A Kota Palembang berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan reproduksi serta semangat gotong-royong melalui donor darah, sekaligus memperkuat solidaritas dalam memperingati Hari Ibu. (*)