PANGKALAN BALAI - Penjabat Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam meninjau rekam Kartu Tanda Penduduk (KTP) untuk pemilih pemula di Pondok Pesantren Sabilul Hasanah, di Desa Purwosari, Kecamatan Sembawa, Banyuasin, Kamis 16 November 2023 sore.
"Kita akan jemput bola, terutama untuk pemilih pemula seperti di ponpes dan sekolah - sekolah,"kata Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin Hani Syopiar Rustam.
Diharapkan Disdukcapil Banyuasin bergerak cepat, terutama melayani masyarakat di pelosok pelosok desa.
"Semoga dukcapil lebih inovatif," tukasnya.
Sehingga para santri dan warga terutama di pelosok pelosok segera dapat memiliki kartu Tanda penduduk (KTP), terutama menjelang pemilihan umum mendatang.
BACA JUGA:Optimalkan Pelayanan, Bakal Terapkan Aplikasi Srikandi
"Kita targetkan miliki KTP semua, menjelang pemilu," ungkapnya.
Lebih lanjut dirinya meminta kepada Disdukcapil Banyuasin untuk mengefektifkan proses perekaman data kalangan pelajar tanpa mengganggu jam belajar, santri tidak perlu antri ataupun berkerumunan hanya untuk mengurus E-KTP.
Sementara itu, Saukani Kepala Dinas Kependudukan Catatan Sipil Banyuasin mengatakan kalau pihaknya telah melakukan jemput bola ke sekolah sekolah terutama bagi pelajar yang telah memiliki hak pilih dalam pemilihan mendatang untuk dilakukan rekam KTP dan lainnya.
"Kita jemput bola, jadi bagi pelajar yang sudah miliki hak pilih sudah miliki KTP," tukasnya.
Ratusan santri itu sendiri secara bertahap melakukan perekaman data secara offline yang sudah genap berumur maupun menjelang usia 17 tahun, kemudian hasil perekaman akan diinput ke sistem data dan dicetak secara fisik kartu penduduk.
"Nanti akan dibagikan langsung," pungkasnya.
Di Kabupaten Banyuasin jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu 2024 di Kabupaten Banyuasin tercatat sebanyak 625.988 dengan rincian mata pilih perempuan 307.094 dan laki laki 318.894 yang berasal dari 21 kecamatan dan 313 desa/kelurahan.
"9,7 persen atau 60.882 adalah pemilih pemula," kata Bahrial Syah anggota KPU Banyuasin.(*)