HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - PSSI kembali akan mencari pemain naturalisasi untuk membela Timnas Indonesia.
Jika kabar tersebut benar, Indonesia berpotensi memiliki trio striker kelas Eropa.
Jelang tampil di laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, skuad Garuda melalui PSS cukup gencar mencari para pemain keturunan.
Kehadiran para pemain keturunan tersebut diharapkan dapat membatu Timnas Indonesia atasi dua laga sisa Grup F di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
BACA JUGA:Gara-gara Keputusan Kontroversi di Piala Asia U-23 2024
BACA JUGA:Cara Alami Menjinakkan Kolesterol Pasca Lebaran, Simak Tips Berikut Ini
Sebagai informasi, sebelumnya Indonesia baru saja mendatangkan empat pemain keturunan baru saat melawan Vietnam beberapa waktu lalu.
Keempat pemain tersebut ialah Nathan Tjoe-A-On, Jay Idzes, Ragnar Oratmagoen, dan Thom Haye.
Dengan tambahan pemain keturunan dari Eropa, secara statistik permainan Timnas Indonesia tampil solid dan berhasil menang beruntun melawan Vietnam.
Timnas Indonesia pun kini bertengger di posisi kedua klasemen Grup F dan memiliki cans untuk lolos ke putaran ketiga di Kualifikasi Piala Dunia.
Demi mewujudkan target lolos tersebut, kabarnya PSSI ingin menambah kekuatan skuad Garuda terutama di lini depan dengan kehadiran pemain keturunan.
Sejauh ini belum ada nama pasti yang siap menjadi target dari PSSI untuk dinaturalisasi.
Akan tetapi jika melihat data yang ada, PSSI sejatinya dapat memiliki deretan striker keturunan top yang namanya bersinar musim ini.
Bahkan jika salah satu dari dua pemain keturunan tersebut berhasil dinaturalisasi, maka skuat Garuda memiliki trio lini depan kelas Eropa dengan torehan gol hampir 50.
BACA JUGA:Pj Bupati Apriyadi Pimpin Apel Bersama Usai Libur Lebaran 2024, Ini Pesannya