Nantinya dalam pertemuan akan dikemukakan, konsep yang ditawarkan Pemerintah pasar itu seperti apa, dan dari pihak pemerintah juga harus membuka diri untuk menerima saran keinginan pedagang itu, ingin pasar itu seperti apa.
BACA JUGA:FKPT Sumsel Gelar Festival Budaya, Targetkan Anak Muda Jadi Agen Pencegahan Radikalisme Terorisme
BACA JUGA:Waduh, Bendera Lusuh dan Sobek Masih Berkibar di Halaman Kantor Desa
“Kita nanti tanya langsung dengan pedagang maunya seperti apa, biar pasar ini menjadi lebih baik lagi dan saling bersinergi dan berkolaborasi untuk mensosialisasikan Pasar yang maju itu agar lebih baik untuk anak cucu,” tutupnya.
Sebelumnya, usai pelantikan, Pj Wali Kota Palembang, Dr Ucok Abdul Rauf Damenta dalam waktu dekat berjanji akan melakukan prioritas utama menuntaskan masalah kemiskinan tingkat perkotaan di Palembang.
Hal itu dikatakannya saat diwawancarai awak media usai pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dirinya oleh PJ Gubernur Sumsel Agus Fatoni di Griya Agung Palembang, Rabu 19 Juni 2024.
"Salah satu prioritas yang akan saya lakukan dalam waktu dekat ini yakni menuntaskan masalah kemiskinan tingkat perkotaan di Palembang, selain itu masalah stunting dan masalah lainnya," ujarnya. (*)