Meiska mengaku sempat kaget dengan pengerjaan album Hanya Figuran yang tidak sesederhana single.
BACA JUGA:Tunggu Apa Lagi? Ayo Jelajahi Keindahan Alam Lampung di Rio by the Beach!
BACA JUGA:Surga Tersembunyi di Pulau Pahawang: Andreas Resort Villa Air Pahawang
Sebab, harus melalui proses lumayan panjang, mulai dari pemilihan lagu, pembuatan lirik, kerja sama dengan para produser, pemotretan, sampai visualisasi.
"Banyak sekali yang harus aku siapkan sehingga agak kaget bahwa pembuatan album perdana ternyata tidak semudah itu. Bahkan, perilisannya sempat mengalami penundaan untuk menyempurnakan detail-detail yang ada agar lebih matang dan siap dinikmati," ucap solois berdarah Bali itu.
Meiska mengaku sempat memiliki rasa tidak percaya diri untuk merilis album perdana meski sudah mengeluarkan lima single yang salah satunya meraih streaming sebanyak 90 juta kali di Spotify.
Dia insecure serta overthinking karena merasa belum pantas untuk mengeluarkan album.
"Kalau dipikir-pikir, sebenarnya, keputusan untuk merilis suatu karya ada di tanganku. Yang penting, aku berusaha yang terbaik untuk menghadirkan album yang bisa diterima dan dinikmati oleh semua yang mendengarkan," tegas Meiska.
Meiska berharap Hanya Figuran akan menjadi gerbang pembuka untuk makin memperlebar jalannya di industri musik.
Album tersebut sekaligus menandai bukti perjalanan awal dirinya di industri musik Indonesia.
"Seiring berjalannya waktu, album ini akan menjadi sebuah kenangan yang selalu aku ingat," tambahnya.
Album perdana Meiska, Hanya Figuran sudah bisa didengar di platform musik digital mulai 12 Juli 2024.
Meiska berharap bisa segera membawakan lagu-lagu dalam album Hanya Figuran untuk para pendengar di berbagai panggung dan konser. (*)