Baru Satu Pelaku Diamankan, Pencurian Tower Provider Telekomunikasi

Satgab Telekomunikasi (foto ist)--

Baru Satu Pelaku Diamankan

KORANHARIANMUBA.COM,- Kasus pencurian Tower Privider di Jalan Raya Palembang – Jambi di Desa Simpang Tungkal, Kecamatan Tungkal Jaya, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), baru satu diamankan.

Hal ini diungkapkan, Satgab Telkomnikasi area Sumbangsel Amin Bunyamin, bahwa pelaku pencuri tiang tower provider telekomunikasi berjumlah beberapa orang. 

BACA JUGA:DPO Kejaksaan Muara Enim Diamankan Tim Tabur Kejati Sumsel di Kabupaten Morowali

"Namun, baru satu pelaku yang tertangkap, " ungkap Amin, Kamis 20 Februari 2025.

Sementara beberapa pelaku lainnya masih berkeliaran bebas.

"Kami meminta beberapa pelaku lainnya juga segera ditangkap," tegas Amin.

Kata Amin bahwa aksi pencurian ini berawal dari tim patroli melihat tiang tower telekomunikasi setinggi 72 meter sudah tidak utuh lagi.

Setelah dilakukan pemeriksaan, ternyata tiang tower tersebut sudah diturunkan oleh pelaku  bersama rekan - rekannya yang masih DPO.

"Kami meminta juga kepada jajaran Polsek Tungkal Jaya agar kasus ini dilakukan dengan transparan dan sesuai prosedur,” ungkapnya

BACA JUGA:Sebabkan Kebakaran Hebat, Pemilik Masakan Minyak Illegal Diamankan

Amin mengucapkan terimakasih dengan Kapolda Sumsel Irjen Pol Andi Rian dan Kapolres Musi Banyuasin yang telah mengatasi kasus pencurian tiang tower telekomunikasi tersebut.

"Terima kasih kepada semua pihak yang sudah mengatasi kasus ini, " ucap Amin.

Lanjut dikatakan Amin bahwa akibat dari insiden tersebut, tentu akan  berdampak pada pemerintah dan warga setempat serta anak-anak sekolah. Bahkan, kerugian mencapai Rp 150 juta rupiah.

"Dampaknya sangat mempengaruhi warga dan instansi pemerintah, aksi pencurian tiang tower ini baru pertama kali terjadi. Di mana sebelumnya modul. Namun, kali ini tiang dan menara tower," terang Amin.

Sementara, Kapolres Musi Banyuasin AKBP Listiyono Dwi Nugroho membenarkan bahwa pelaku sudah di tangkap oleh telah Polsek Tukal Jaya.

BACA JUGA:Kepergok Istri Muda, Pria Ini Langsung Diamankan Sat Reskrim Polres Muba, Ini Kasusnya

"Iya Polsek Tungkal Jaya yang menangkapnya," kata Listiyono singkat melalui pesan di WhatsApp.

Sementara Kapolsek Tungkal Jaya Iptu Imamsyah saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kasus tersebut masih dalam pengembangan dan melangkapi berkas.

" Kasus masih dalam pengembangan dan melengkapi berkas ," kata dia singkat. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan