Amankan Terduga Pelaku Pencurian Hp Milik Mahasiswa Unsri
Terduga Pelaku pencurian milik mahasiswa Unsri, saat diamankan Satreskrim Polres Ogan Ilir (Foto Ist).--
Kemudian, anggota Opsnal Unit Pidum Satreskrim yang dipimpin langsung oleh Kanit Pidum langsung melakukan serangkaian penyelidikan.
"Pada saat dirumah yang diinformasikan tersebut, didapatkan dari seorang wanita bernama Rosmina," paparnya.
Lalu, petugas mencocokkan data Imei HP dan Imei Kotak HP yang telah disita dari korban. Setelah dicocokkan data imeinya ternyata benar dan sama.
"Kemudian kami tanyakan kembali ke saksi Rosmina darimana dapat Hp tersebut, lalu dijawabnya diberikan kakak kandungnya bernama Rudi," ungkapnya.
Kemudian, petugas pun mengamankan pelaku di RS Ar Royyan Kelurahan Timbangan. Pada saat ditanyakan petugas mengenai Hp tersebyt, terduga pelaku mengakui perbuatannya.
"Bahwa pelaku mengaku telah mencurinya. Atas pengakuan terduga pelaku dan barang bukti dibawa dan diamankan ke kantor Satreskrim Polres Ogan Ilir guna dimintai keterangan lebih lanjut," tutupnya.(*)