Memupuk Silaturahmi, Pj Bupati Banyuasin Gelar Safari Ramadan 1445 H

SAFARI RAMADAN, Pj Bupati Banyuasin Gelar Safari Ramadan (Foto Ist).--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO – Guna memupuk silaturahim antara pemerintah dengan masyarakat, Pemerintah Kabupaten Banyuasin mengadakan Safari Ramadhan dan Taraweh Keliling 1445 H dibuka langsung oleh Penjabat Bupati Banyuasin, H. Hani Syopiar Rustam, SH dilaksanakan di Masjid Agung Al-Amir, Kemarin Jumat 15 Maret 2024. 

Selain itu juga, Safari Ramadhan sebagai sarana agar bisa langsung berkomunikasi dengan masyarakat untuk menampung aspirasi terkait persoalan pembangunan maupun pelayanan pemerintah di seluruh kecamatan dalam Kabupaten Banyuasin.

Pj. Bupati Banyuasin, H. Hani Syopiar Rustam, SH menghimbau agar dapat memanfaatkan ramadhan ini sebaik mungkin untuk bekal akhirat.

“Saya ucapkan terima kasih atas kehadiran Bapak Ibu dalam pembukaan ini. Selaku pj. Bupati Banyuasin, Saya melihat bahwa safari ramadhan yang dilakukan sebelumnya dan saat ini sudah sangat baik, ” jelasnya

BACA JUGA:Luar Biasa, Pj Bupati Apriyadi Buat Seluruh Desa di Muba Terang Benderang

BACA JUGA:Pasar Bedug Ramai Didatangi Masyarakat, Sediakan Arena Bermain Anak-Anak

“Dalam kesempatan ini, kami atas nama Pemerintah Kabupaten Banyuasin mengucapkan terima kasih kepada para Alim Ulama, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan seluruh lapisan masyarakat yang telah turut serta menyukseskan penyelenggaraan Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden, Pemilihan Legislatif tanggal 14 Februari 2024 yang lalu dalam damai, aman sebagaimana harapan kita semua, ” tutup orang nomor satu di Banyuasin.

Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Banyuasin, Irian Setiawan, SH., MH atas nama DRPD Banyuasin mengucapkan “Marhaban ya ramadhan dan selamat menjalankan ibadah puasa. Mari kita tingkatkan nilai ibadah kita lebih kepada Allah SWT, ” tutupnya. (*) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan