Nah Ini Dia yang Ditunggu, Imigrasi Palembang Buka Layanan Paspor di Mall

Kantor Imigrasi Kelas 1 TPI Palembang yang berada di bawa Kemenkumham Sumsel (foto ist).--

Sementara itu, Kakanwil Kemenkumham Sumsel, Ilham Djaya, mengapresiasi tim Kantor Imigrasi Kelas I TPI Palembang dan jajaran yang telah membuka pelayanan di mal.

"Kami jajaran Kanwil Kemenkumham Sumsel berupaya menghadirkan layanan di akhir pekan dengan harapan masyarakat yang berhalangan di hari kerja bisa mendapat kesempatan untuk mengurus paspor dan mendapat informasi terkait layanan lainnya," ujar Ilham.

BACA JUGA:Kejutan Besar di Olimpiade Paris 2024, Petenis Meja Nomor Satu Dunia Tumbang di 32 Besar

BACA JUGA:Wow, Pencapaian Timnas Indonesia di AVC U-20 Membuat Ketum PBVSI Senang

Layanan tersebut digelar secara serentak oleh 126 Kantor Imigrasi di seluruh Indonesia. Layanan ini menjadi bagian dari Ekspo Pelayanan Publik Kanwil Kemenkumham Sumsel sebagai rangkaian kegiatan untuk menyemarakkan HUT RI dan Hari Pengayoman, yang selama ini dikenal sebagai Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) atau Hari Lahir Kementerian Hukum dan HAM.

Selain pelayanan pembuatan paspor, Ekspo Pelayanan Publik Kemenkumham Sumsel di mal Palembang itu juga membuka layanan mengenai konsultasi hukum dan HAM, pendaftaran perseroan perorangan, pendaftaran kekayaan intelektual, dan layanan informasi seputar pemasyarakatan. (*) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan