Pemdes Bumi Kencana Gelar Turnamen Sepakbola Antar Dusun
Pemdes Bumi Kencana Gelar Turnamen Sepakbola Antar Dusun (Foto Dodi).--
HARIANMUBA.BACAKORAN.CO,- Memeriahkan HUT RI, Pemdes Bumi Kencana Gelar Turnamen Sepakbola Antar Dusun.
Menjelang peringatan hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) berbagai kegiatan pun dilaksanakan.
Seperti halnya di Desa Bumi Kencana Kecamatan Sungai Lilin Kabupaten Muba sudah mulai melaksanakan rangkaian untuk memperingati hari kemerdekaan ini.
Saat ini didesa ekstransmigrasi C4 ini sedang digelar turnamen sepakbola antar dusun.
BACA JUGA:Pemdes Bukit Jaya Sungai Lilin Gelar Aksi Penggalangan Dana Untuk Palestina
BACA JUGA:Pj Sekda Sumsel Buka Pelatihan Penggunaan Aplikasi E-Reviu
"Untuk turnamen sepakbola antar dusun ini merupakan kegiatan pembuka untuk seluruh rangkaian HUT RI tahun ini," jelas Kades Bumi Kencana Erwin Aprianto.
Dijelaskan Kades pihaknua sengaja menggelar turnamen sepakbola lebih awal agar tidak menganggu persiapan untuk upacara 17 Agustus nanti.
"Lapangan sepakbola yang digelar turnamen ini nantinya akan dijadikan lokasi upacara, nah agar tidak menganggu persiapan kita laksanakan turnamen lebih awal," terangnya.
Dijelaskan Kades usai turnamen sepakbola ini akan dilanjutkan dengan cabang bola voli yang juga mempertemukan antar dusun
BACA JUGA:Kejutan Besar di Olimpiade Paris 2024, Petenis Meja Nomor Satu Dunia Tumbang di 32 Besar
BACA JUGA:Wow, Keren, Polisi Cilik Siap Berikan Penampilan Terbaik, di Polda Sumsel
"Insya allah nanti akan dilanjutkan dengan turnamen voli antar dusun, masih ada beberapa kegiatan lain juga," jelasnya.
Kades mengungkapkan memang menjadi rutinitas setiap peringatan HUT RI pihaknya mengadakan turnamen olahraga.