Ini Tujuh Fakta Dibalik Kemenangan Inggris dari Serbia

Jude Bellingham Menecetak gol semata wayang dalam laga Serbia Vs Inggris di Grup C EURO 2024 (Foto Ist).--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO – Panel Pengamat Teknis UEFA tak ragu memilih Jude Bellingham sebagai pemain terbaik dalam matchday 1 Grup C EURO 2024 atau Piala Eropa 2024 Serbia vs Inggris. 

Gelandang serang Real Madrid itu bermain taktis dan mencetak gol untuk Inggris, gol semata wayang dalam laga sengit di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, Senin 17 Juni 2024  pagi WIB itu. 

"Menentukan dalam menyerang dan bertahan, menguasai banyak area, terlibat sepanjang pertandingan, dan mencetak gol penentu," bunyi penilaian pihak UEFA Technical Observer, di laman UEFA.

Bellingham mencetak gol melalui sundulan pada menit ke-13, diving header menyambut umpan Bukayo Saka.

BACA JUGA:Palembang Bank SumselBabel Terhenti 0-3 di Tangan Pertamina Pertamax

BACA JUGA:Sean Gelael Raih Runner-Up Kelas LMGT3 di 24 Hours Le Mans

Laga itu sendiri berlangsung ketat. Inggris, meski menguasai possession, tetap saja mendapat perlawanan militan dari Serbia.

"Babak pertama menunjukkan mengapa kami bisa mencetak gol melawan tim mana pun, dan babak kedua menunjukkan kami bisa menjaga clean sheet melawan tim mana pun. Kami cukup menderita, tetapi kami tetap menjaga clean sheet dan ketika Anda melakukannya itu, Anda hanya perlu mencetak satu gol untuk memenangi pertandingan," ujar Bellingham. 

Pelatih Inggris Gareth Southgate memuji penampilan pasukannya, bahkan menilai timnya seharusnya bisa menambah gol.

"Kami menguasai permainan dan mungkin seharusnya mencetak gol kedua. Kami mengeluarkan banyak energi di babak pertama. Serbia bangkit karena mereka membutuhkan gol, tetapi kami juga bisa bertahan dengan baik," tutur Southgate.

BACA JUGA:Ayu Ting Ting Rajin Perawatan Wajah Onda Pro

BACA JUGA:Ditinggal Bagikan Daging Kurban, Rumah Warga Mulyo Rejo Sungai Lilin Ludes Terbakar

Arsitek Timnas Serbia Dragan Stojkovic juga mengakui Inggris lebih baik pada laga itu. 

"Pertandingan yang sangat bagus, kualitas tinggi dari kedua tim. Inggris adalah tim yang sangat bagus dan kuat, tetapi kami bermain dengan sangat berani. Saya bangga dengan apa yang kami lakukan. Kami tidak pantas kalah, tetapi inilah pertandingan, harus ada hasil. Kami akan terus maju," katanya. (*) 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan