Yakni seperti melakukan tawuran, balap liar maupun tindak pidana lain. Berharap apa yang dilakukan ini untuk menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Kecamatan SP Padang tetap aman dan kondusif.
BACA JUGA:Kunjungi Sekolah, Wabup Ogan Ilir Tekankan Nilai-Nilai Pancasila
BACA JUGA:Pastikan Bahan Pokok Sembako Aman, Kapolda Sumsel Tinjau Pabrik Beras
Diberitakan sebelumnya, sejumlah remaja di Desa Terusan Menang, Kecamatan SP Padang, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) diduga melakukan tawuran.
Atas peristiwa itu diduga melakukan tawuran membuat heboh sehingga videonya viral di media sosial ogankomeringilir.info.
Pada video viral di media sosial itu, terlihat sejumlah remaja atau anak muda berkelahi alias tawuran. Di atas sebuah jembatan Desa Terusan Menang.
Dimana peristiwa itu terjadi Minggu, 7 Juli 2024 sore. Pada video itu cukup banyak remaja gontok-gontokan.
Terkait peristiwa itu dan videonya heboh serta viral di medsos, Kapolsek SP Padang, AKP Amri Saprin SH, saat dikonfirmasi, SUMEKS.CO, Senin, 8 Juli mengungkapkan, tidak ada laporannya ke Polsek SP Padang.
"Mengenai adanya hal itu diduga perkelahian remaja atau tawuran itu, tidak ada laporannya ke Polsek kami," ujar Kapolsek.
Lalu, mengenai hal lanjut Kapolsek, pihaknya menuju lokasi untuk mengumpulkan keterangan terkait kejadian itu. Dengan alasan kejadian tidak ada yang melaporkan kejadian itu.
Sementara itu salah satu warga, Erni Sulianti mengatakan, ia tidak mengetahui kalau ada perkelahian atau tawuran di jembatan Desa Terusan Menang itu.
"Di atas jembatan itu memang biasa remaja berkumpul terutama sore hari dan pagi hari di hari libur Sabtu dan Minggu," ungkapnya.
Di lokasi jembatan Desa Terusan Menang tersebut juga setiap bulan Ramadhan sering dijadikan sebagai lokasi kumpul-kumpul menunggu berbuka atau ngabuburit. (*)