Petugas pengawalan akan mendampingi WBP selama proses pemakaman, mulai dari berangkat dari Lapas, mengikuti prosesi pemakaman, hingga kembali ke Lapas.
BACA JUGA:Ajak Masyarakat Jaga Kekompakan
BACA JUGA:Grebek Gudang Pemalsuan BBM Solar
Selain pengawalan oleh petugas internal Lapas, pengawalan terhadap WBP yang menghadiri pemakaman juga dikawal oleh aparat penegak hukum dari Polres Musi Rawas.
Pengawalan ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan keselamatan WBP selama berada di luar Lapas.
“Izin keluar dapat diberikan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan untuk kepentingan luar biasa diantaranya menjadi wali nikah anak yang sah menurut hukum, pembagian harta warisan dan menengok keluarga yang sakit atau meninggal dunia,” ujar Kasi Binadik, Dedy Krihastoni.
Pada kesempatan ini juga Kalapas Ronald Heru Praptama menyampaikan bela sungkawa dan duka yang mendalam kepada keluarga WBP yang ditinggalkan.
"Setelah selesai prosesi penguburan, WBP tidak diperkenankan melakukan kegiatan lain dan diinstruksikan untuk segera kembali ke dalam Lapas dengan keadaan aman dan selamat," tutupnya.(*)