Lompat ke Jurang yang Dalam, Pria di OKU Selatan Nyaris Pindah Alam

Pria Tanpa Identitas ini nyaris pindah alam (foto ist)--
KORANHARIANMUBA.COM – Seorang pria asal Kabupaten OKU Selatan, Sumatera Selatan, nyaris kehilangan nyawanya setelah melompat ke dalam jurang yang dalam pada Kamis 23 Januari 2025 sekira pukul 15.20 WIB.
Kejadian ini terjadi di kawasan perbukitan yang terkenal dengan medan terjal dan sulit dijangkau, mengundang perhatian warga sekitar dan petugas setempat.
Seorang pria tanpa identitas ditemukan sekarat di bawah Jembatan Kayu Mulu, Desa Simpang Sender Selatan, Kecamatan Buay Pematang Ribu Ranau Tengah, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan, Sumatera Selatan.
Pria yang didapati sekarat itu sendiri kuat dugaan mencoba mengakhiri hidupnya dengan melompat dari jembatan ke jurang di bawah jembatan tersebut.
BACA JUGA:Belum Optimal, Satlantas Polres Prabumulih Terapkan Tilang Manual
BACA JUGA:Vonis Kasus Korupsi RSUD Rupit, Tiga Tersangka Dihukum, Kerugian Negara Rp1.04 Miliar
Informasi yang berhasil dihimpun penemuan ini bermula dari kecurigaan seorang warga yang melintas di area jembatan dan melihat sepeda motor yang terparkir tanpa pemilik di atas jembatan.
“Saat saya mendekati motor itu, kami mendengar suara dari bawah jembatan. Setelah diperiksa, kami menemukan seorang pria dalam kondisi terkapar di jurang,” ujar seorang warga yang sedang ikut evakuasi korban.
Upaya evakuasi langsung dilakukan oleh warga, dan korban rencananya akan dilarikan ke Rumah Sakit Muaradua untuk mendapat pertolongan medis dan dinyatakan nyaris meninggal dunia alias sekarat.
Saat ini, korban masih mendapat perawatan media rumah sakit. Pihak warga juga telah melaporkan kejadian ini kepada aparat kepolisian. (*)