Lamban Ditangani, Jembatan Lubuk Rukam-Muara Kumbang Ogan Ilir Akhirnya Roboh, Warga Tetap Paksa Melintas

Jembatan roboh (ist)--
KORANHARIANMUBA.COM,- Jembatan penghubung Desa Lubuk Rukam-Desa Muara Kumbang Kecamatan Kandis Kabupaten Ogan Ilir, akhirnya roboh.
Robohnya jembatan penghubung Desa Lubuk Rukam-Muara Kumbang ini, diduga karena lambannya penanganan dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Ogan Ilir.
Kepala Desa Lubuk Rukam, Muhaidi mengatakan, jembatan yang menghubungkan Desa Lubuk Rukam dan Desa Muara Kumbang ini, telah roboh pada Selasa sore, 11 Maret 2025.
"Robohnya sekitar pukul 17.30 WIB kemarin, setelah sebelumnya memang mengalami longsor di bagian opritnya," terangnya, Rabu, 12 Maret 2025.
Kendati roboh, kata Muhaidi, para pengguna sepeda motor tetap saja memaksa untuk melewati jembatan tersebut, meskipun dengan tingkat kehati-hatian yang tinggi.
BACA JUGA:Scarlett Johansson Tegaskan Black Widow Tak Akan Kembali di MCU
"Kalau pengendara sepeda motor tetap memaksakan diri melewati jembatan ini, kalau mobil memang sudah tidak bisa lagi lewat," tuturnya.
Ditambahkan Muhaidi, pihaknya telah melaporkan kondisi jembatan ini kepada Bupati Ogan Ilir dan juga Kepala Dinas PUPR Kabupaten Ogan Ilir.
"Kebetulan tadi pagi Kades Muara Kumbang juga bertemu Pak Bupati dan Kadin PUPR, untuk melaporkan kondisi terkini jembatan ini," lanjutnya.
Menurut Muhaidi, robohnya jembatan ini memang sudah ada tanda-tanda sebelumnya. Dimana, oprit jembatan Desa Lubuk Rukam-Muara Kumbang ini, memang telah mengalami longsor sejak empat hari yang lalu.
Kondisi ini membuat pengguna jalan yang melintasi jembatan penghubung Desa Lubuk Rukam-Muara Kumbang tersebut, diliputi rasa khawatir jikalau jembatan tersebut roboh.
Untuk diketahui, jembatan penghubung Desa Lubuk Rukam-Muara Kumbang ini dibangun lebih kurang 27 tahun yang lalu.
Sebelumnya, Muhaidi berharap segera mendapatkan perbaikan. Karena, kalau tidak segera ditanggulangi, dikhawatirkan akan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.