Ada Warga di OKI yang Gelar Salat Iduladha Lebih Dulu, Begini Tanggapan Kemenag

Dukung Program Penuntasan Anak Tidak Sekolah, Pemkot Lubuklinggau Validasi (Foto Ist).--

HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) RI menetapkan 10 Zulhijah 1445 Hijriyah jatuh pada Senin 17 Juni 2024.

Meskipun begitu, ada sebagian masyarakat di beberapa daerah akan melaksanakan sholat Idul Adha 2024 lebih awal dari yang ditetapkan Pemerintah.

Berdasarkan informasi yang menyebar melalui pesan whatsapp, ada dibeberapa Kabupaten dan kota masayarakat akan melaksanakan sholat Ied Adha 1445 H pada Minggu 16 juni 2024, yakni, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), Ogan Ilir (OI) dan Kota  Palembang.

Plh Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), H Muazni SAg, mengatakan, untuk Kabupaten OKI hingga saat ini tidak ada yang menginformasikan bahwa masyarakat akan melaksanakan solat Idul Adha pada Minggu 16 Juni 2024 besok. 

BACA JUGA:Ini Sederet Capaian Kinerja dan Penghargaan Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni Selama Menjabat

BACA JUGA:Wow! Hanya Bayar Rp 70 Ribu Bisa Dapat Beras dan Migor, Pemkab OKI Menggelar Pasar Murah

"Sampai saat ini belum ada informasi bahwa masyarakat Kabupaten yang akan melaksanakan solat idul adha besok," ujar Muazni, saat dikonfirmasi SUMEKS.CO, Sabtu 15 Juni 2024.

Muazni menyampaikan, hari raya idul adha pemerintah menetapkan yaitu Senin 17 Juni 2024, jadi masyarakat melaksanakan solat idul adha juga Senin di hari itu.

Dimana sampai saat ini belum ada dari masyarakat khususnya Kabupaten OKI yang menyampaikan akan melaksanakan solat idul adha di Minggu 16 Juni 2024 besok. 

"Mudah-mudahan tidak ada masyarakat yang melaksanakan solat idul adha besok. Jadi biar sama dilaksanakan di hari Senin," jelasnya yang juga sebagai Ketua MUI Kabupaten OKI. 

BACA JUGA:Amankan Pengedar Narkoba, Segini Jumlah Barang Bukti yang Diamankan

BACA JUGA:Pengunjung Pasar Kalangan Ngulak Muba Jelang Iduladha Membludak

Sementara itu Kapolres OKI, AKBP Hendrawan Susanto SH SIk melalui Kasat Intel, AKP M Roy Zulisrin mengatakan, mengenai pelaksanaan solat idul adha yang akan melaksanakan Minggu 16 Juni 2024 di Kabupaten OKI belum ada informasinya. 

"Belum ada info untuk pelaksanaan solat idul adha besok, yang ada telah menginformasikan bahwa akan melaksanakan solat idul adha nya Senin," terang Kasat. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan