Marak Aksi Kriminalitas di Kota Palembang Bahkan Siang Hari, Begini Respon Pengamat Hukum

Aksi Kriminalitas di Siang Hari (Foto Ist).--

KORANHARIANMUBA.COM - Aksi Kriminalitas khususnya di Kota Palembang makin hari kian marak dilancarkan para pelaku kejahatan.  

Kondisi ini diperparah lantaran tidak memandang waktu, dimana para pelaku kejahatan ini tak segan melancarkan aksinya siang hari bolong. 

Para pelaku kejahatan jalanan, tak hanya orang dewasa melainkan juga dilakukan oleh anak dibawah umur. 

Seperti kejadian aksi tindak kriminalitas pencurian sepeda motor. 

BACA JUGA:Tidak Patuhi Himbauan Polsek Keluang, Pemilik Sumur Minyak Maut Ditahan

BACA JUGA:Kabar Baim Wong, Ternyata Membuat Olla Ramlan Ikut Bersedih

Postingan akun @oy.palembang memperlihatkan aksi pencurian motor pada siang hari oleh dua orang pemuda. 

"Maling Motor di Celentang Jam 1 Siang," tulis keterangan akun itu.

Nampak dua orang pengendara turun dari motor jenis Honda VCX warna merah parkir disebelah motor yang menjadi target mereka. 

Seorang pria bertubuh gempal, menggunakan helm dan masker turun dan mengamati situasi sekitar lahan parkir sebelum beraksi.

Tak lama berselang, motor korban berwarna putih langsung dibawa kabur oleh dua terduga pelaku. 

Belum diketahui persis peristiwa ini terjadi dimana serta waktu kejadian.

Maraknya aksi kriminalitas, sehingga dengan ini, tak sedikit mendapatkan respon dari masyarakat termasuk dari pengamat hukum di  Kota Palembang, Redho Junaidi. 

Pengamat Hukum  Palembang, Redho Junaidi SH MH menjelaskan, bahwa program kepolisian yang telah dijalankan saat ini sudah dirasakan baik bagi masyarakat. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan