Selama Ramadhan, 3.500 Pelajar di Prabumulih Tetap Dapat Makan Bergizi Gratis dengan Menu Takjil

Jumat 07 Mar 2025 - 21:05 WIB
Reporter : Reno
Editor : Yudistira
Selama Ramadhan, 3.500 Pelajar di Prabumulih Tetap Dapat Makan Bergizi Gratis dengan Menu Takjil

KORANHARIANMUBA.COM – Sebanyak 3.500 pelajar di Kota Prabumulih tetap mendapatkan Makan Bergizi Gratis (MBG) selama bulan suci Ramadhan 1446 H. Namun, berbeda dari sebelumnya, menu yang disajikan mengalami perubahan menyesuaikan kebutuhan saat berpuasa.

Jika biasanya MBG terdiri dari makanan olahan seperti nasi dan lauk pauk, kali ini menu bergeser ke makanan kering yang lebih tahan lama, sehingga dapat dikonsumsi saat berbuka puasa.

Kepala Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Prabumulih Timur, Rifada Elzanabila, S.Tr.Gz., didampingi oleh Serka A. Pardosi, menyatakan bahwa program MBG tetap berjalan selama Ramadhan dengan sistem yang disesuaikan.

"Selama puasa, anak-anak tetap menerima MBG, hanya saja dalam bentuk makanan kering seperti susu, buah-buahan, kurma, dan telur ayam yang wajib ada dalam setiap paket," jelas Rifada.

BACA JUGA:Bupati OKU Selatan Panggil PIhak ULP PLN Muaradua

BACA JUGA:Dansubdenpom Persiapan Sekayu Bagikan Takjil Kepada Masyarakat dan Pengemudi Ojek

Perubahan tak hanya pada menu, tetapi juga kemasan MBG. Jika sebelumnya menggunakan ompreng, kini makanan dikemas lebih praktis agar mudah dibawa dan dikonsumsi saat berbuka.

Meski bentuknya berbeda, Rifada memastikan bahwa kandungan gizinya tetap sesuai standar yang ditetapkan Badan Gizi Nasional (BGN).

"Komposisi gizinya tetap dihitung dengan standar yang sama, hanya bentuk makanannya saja yang berubah," tambahnya.

Selain itu, menu MBG tetap bervariasi setiap harinya untuk memastikan anak-anak tidak bosan dan tetap mendapatkan asupan gizi yang seimbang.

Proses pendistribusian MBG selama bulan puasa juga mengalami penyesuaian. Jika sebelumnya pengantaran dilakukan pada pukul 08.00-09.00 WIB untuk shift pagi dan pukul 11.00-12.00 WIB untuk shift siang, kini makanan diantar lebih awal, yaitu pukul 07.00 WIB, agar tiba di sekolah tepat waktu sebelum berbuka.

Saat ini, Kota Prabumulih memiliki dua dapur utama MBG yang terletak di Kecamatan Prabumulih Timur dan Prabumulih Selatan. Masing-masing dapur mampu melayani sekitar 3.000 hingga 3.500 siswa, sehingga total yang terlayani mencapai sekitar 6.400 siswa.

Terkait penambahan dapur baru, Rifada menyebut bahwa hal tersebut masih dalam mekanisme pusat.

"Kami masih menunggu informasi lebih lanjut mengenai penambahan dapur baru. Untuk saat ini, kami fokus mengoptimalkan pelayanan dengan dapur yang ada," pungkasnya.(*)

 

Kategori :