Kirim Rp 28 Juta ke Fico Fachriza, Nikita Willy Ternyata Ditipu

Nikita Willy (foto instragram)--

JAKARTA, KORANHARIANMUBA.COM - Aktris Nikita Willy mengaku ikut menjadi korban penipuan yang diduga dilakukan oleh komika Fico Fachriza.

Awalnya, dia dihubungi oleh Fico Fachriza yang meminta bantuan untuk biaya rumah sakit, penguburan, dan tahlilan suami ibunya. 

Karena merasa kasihan, Nikita Willy pun mentransfer uang sebanyak Rp 28 juta.

"Minggu lalu @ficofachriza WA minta bantuan. Saya transfer," ungkap Nikita Willy melalui akun miliknya di Instagram, Sabtu 28 Desember 2024. 

BACA JUGA:Yes, Kemkomdigi Telah Memblokir 5.512.602 Konten Terkait Judol

BACA JUGA:Pj Bupati Muba Sandi Fahlepi Setujui RUPS Pengesahan RKA PT Petro Muba

Akan tetapi, perempuan berusia 30 tahun itu kaget ketika tahu pemberitahuan dari kakak Fico Fachriza, Ananta Rispo. 

Dalam unggahan di media sosial, Ananta Rispo meminta semua pihak agar tidak meminjamkan atau memberikan uang kepada Fico.

"Ternyata saya ditipu," beber Nikita Willy. 

Meski ditipu, istri Indra Priawan itu tetap mencoba sabar dan ikhlas.

Nikita Willy mendoakan Fico Fachriza dapat menyelesaikan masalah yang sedang dihadapi.

"Semoga uangnya digunakan untuk hal yang positif. Dan semoga @ficofachriza juga keluarganya segera diberikan jalan keluar jika sedang berada dalam kesulitan," tambah Nikita Willy dengan bijak. 

Diketahui, Fico Fachriza diduga menipu sejumlah rekan selebritas dengan modus meminjam uang untuk kebutuhan keluarga. 

Atas kejadian tersebut, Fico Fachriza telah memberi klarifikasi dan menyampaikan permintaan maaf. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan