Gedung Terminal Pelabuhan Boom Baru Diresmikan PJ Gubernur Sumatera Selatan
PERESMIAN, PJ Gubernur Sumsel Agus Fatoni Resmikan Gedung Pelabuhan Boom Baru Palembang (Foto Ist)--
PALEMBANG, HARIANMUBA.BACAKORAN.CO - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Agus Fatoni meresmikan Gedung Terminal Pelabuhan Boom Baru Palembang, Sumatera Selatan.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa 19 Desember 2023.
Fatoni mengapresiasi adanya peningkatan fasilitas layanan dari pihak Pelabuhan Boom Baru Palembang.
Hal tersebut memberikan kenyamanan dan keamanan bagi masyarakat sebagai penumpang yang hendak bepergian menggunakan moda transportasi kapal yang bersandar di Pelabuhan Boom Baru Palembang.
BACA JUGA:Belum Sempat Nikmati Hasil Kejahatan, Pelaku Curanmor Diamankan Polsek Sekayu
“Perbaikan fasilitas pelayanan demi kenyamanan penumpang sangat penting bagi masyarakat yang gemar menggunakan angkutan laut. Selama ini kita ketahui angkutan di Sumatera Selatan lebih banyak menggunakan angkutan udara dan angkutan darat,” ucap Fatoni.
Menjelang liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024, Fatoni meminta pihak Pelindo untuk lebih ekstra dalam memberikan pelayanan pada penumpang kapal dengan tetap mengutamakan keselamatan dan kenyamanan.
Hal yang sama juga berlaku bagi penyedia jasa angkutan darat dan udara yang beroperasi di Sumsel.
“Pada momen libur Nataru banyak masyarakat kita yang akan pulang kampung. Mobilisasi penumpang semakin tinggi, maka sudah sangat tepat jika pelayanan diberikan lebih lebih maksimal sehingga keamanan dan kenyamanan bisa dirasakan oleh masyarakat,” kata Fatoni.
BACA JUGA:Harga vs Garansi: Mana yang Lebih Penting Saat Beli iPhone?
BACA JUGA:Beli Iphone Garansi Internasional, Solusi atau Masalah?
General Manager PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Nunu Husnul Khitam memastikan pihaknya akan terus melakukan perubahan dalam pelayanan publik. Menurutnya, Pelindo sangat mendukung program pemerintah terhadap jalur lalu lintas masyarakat, baik melalui udara dan laut.
“Kami berkomitmen, tentunya ini support dari kantor pusat kami, sehingga kami bisa melakukan renovasi tahap satu, dengan arahan bahwa nanti kita akan terus melakukan perubahan dan perbaikan-perbaikan terhadap Terminal penumpang yang kita cintai ini,” katanya.