Tak Perlu Beli Air Galon di Musim Kemarau, Warga Dibantu Air Bersih

Warga Mengambil Air Bersih disiapkan PT SAML di Desa Rengas Abang Kecamatan Air, Kecamatan Air Sugihan (Foto Ist).--

"Kalau dahulu belum ada air bersih dari perusahaan itu, untuk konsumsi air minum masih membeli air galon. Hanya air untuk kebutuhan lainnya yang menggunakan air hujan," ungkapnya. 

Kini, lanjut Kades, warga tidak lagi membeli air galon untuk minum maupun untuk kebutuhan sehari-hari disaat musim kemarau. 

BACA JUGA:Kasat Pol PP dan Damkar Resmi Dilantik oleh Pj Bupati OKI, Ini Pesan Disampaikan

BACA JUGA:Vivo Y27 5G Hadir dengan Desain Elegan dan 5G

"Kini masyarakat Desa kami dan Desa tetangga mengantri mengambil air bersih yang disediakan PT SAML. Dimana memang dipusatkan di Desa kami," katanya. 

Masih kata Kades, dengan adanya air bersih dari perusahaan PT SAML ini yang jelas warga Desa sangat terbantu. Karena tidak perlu membeli air galon sehingga tidak mengeluarkan uang. 

Kalau dahulu di musim kemarau selalu membeli air galon dimana satu rumah bisa membutuhkan 3 botol air galon setiap harinya. Jelas menambahkan pengeluaran rumah tangga terpaksa. Kini tidak lagi, termasuk juga tidak lagi mengambil air sungai saat pasang di malam hari. 

"Alhamdulillah kami sangat terbantu adanya air bersih oleh perusahaan. Kami berterima kasih, masyarakat tidak sulit lagi air bersih. 

Ditambahkan Kades, di Desa Rengas Abang ada sebanyak 350 Kepala Keluarga atau KK dengan jumlah warga 850 jiwa. Kini tidak kesulitan lagi termasuk juga warga Desa sekitarnya yang lainnya. 

Untuk diketahui, warga di kecamatan Air Sugihan hanya mengandalkan sumber air yag berasal dari sungai, sumur buatan sendiri, dan menadah hujan untuk memenuhi air sehari-hari. 

Sayangnya dari semua sumber air tersebut untuk kualitas airnya kurang bagus karena tekstur tanah di Air Sugihan adalah gambut. 

Yaitu kwalitas sumur yang dibuat warga airnya berbau, mengandung karat berlemak. Maka oleh karena itu, membuat perusahaan menyediakan air bersih untuk warga.  (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan